Pamsimas Desa Ngembal Kulon, Langkah Maju Menuju Desa Sehat
Kader Ulin | 05 Desember 2024 | 223 Kali dibuka
Artikel
Pamsimas Desa Ngembal Kulon, Langkah Maju Menuju Desa Sehat
Kader Ulin
05 Desember 2024
223 Kali dibuka
Ngembal Kulon, Kabupaten Kudus – Desa Ngembal Kulon menjadi salah satu penerima manfaat program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) yang bertujuan untuk meningkatkan akses air bersih dan sanitasi bagi masyarakat pedesaan. Program ini merupakan hasil kerja sama antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan masyarakat, sebagai upaya mendukung pencapaian target pembangunan berkelanjutan (SDGs).
Pembangunan Pamsimas di Desa Ngembal Kulon merupakan salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Melalui program ini, warga dapat menikmati air bersih yang mengalir langsung ke rumah-rumah mereka. Proses pembangunan meliputi pengeboran sumur sedalam ±100 meter, pembuatan bak penampungan, dan pemasangan jaringan pipa sepanjang ±1800 meter. Selain itu, dibangun juga fasilitas sanitasi yang memadai. Partisipasi aktif masyarakat dalam seluruh tahapan proyek menjadi kunci keberhasilan program ini. Dengan adanya Pamsimas, diharapkan angka kejadian penyakit yang berkaitan dengan sanitasi buruk dapat menurun dan kualitas hidup masyarakat semakin meningkat.
Hingga saat ini, desa Ngembal Kulon sudah mempunyai 3 titik lokasi PAMSIMAS, yang pertama dibangun pada tahun 2012, yang keuda tahun 2020 dan yang ketiga dibangun pada tahun 2024, yang masih dalam proses pembangunan, dan ditargetkan akan rampung pada bulan Desember ini. Kemarin, (4/12) Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kudus melakukan kunjungan langsung ke Desa Ngembal Kulon untuk memantau kinerja sistem Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) yang telah dibangun. Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa fasilitas Pamsimas berfungsi dengan baik dan memberikan manfaat optimal bagi masyarakat.
Secara keseluruhan, harapan kedepannya adalah program Pamsimas di Desa Ngembal Kulon dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi kualitas hidup masyarakat dan pembangunan desa secara berkelanjutan.
Kirim Komentar